Tabungan SimPel BCA

Tabungan SimPel BCA – Bank BCA memberikan produk tabungan yang mereka beri nama SimPel (Simpanan Pelajar). Jenis tabungan ini telah diterbitkan secara nasional oleh bank-bank di seluruh Indonesia yang dikhususkan untuk para pelajar atau anak sekolah Paud, SD, SMP/MTs, hingga SMA/MA.

tabungan simpel bca

Simpanan Pelajar ini dikeluarkan bersamaan dengan hadirnya TABUNGANKU BCA, dimana jenis ini pun dikeluarkan secara nasional. SimPel sudah menjadi produk simpanan untuk para anak dan pelajar, karena memang tujuan dari jenis simpanan ini adalah untuk mendongkrak budaya menabung sejak usia dini.

Selain itu, yang membuat produk ini sangat cocok untuk para pelajar adalah karena tabungan ini memberikan banyak keuntungan. Dengan tabungan menggunakan Simpel BCA, para pelajar akan lebih disiplin dalam mengelola keuangan mereka dan akan membentuk karakter senang menabung sejak usia dini.

Keuntungan lainnya yang bisa didapat dari jenis tabungan Simpel ini adalah bebas biaya administrasi bulanan sampai setoran awal yang cukup ringan untuk pelajar. Nah, untuk informasi lebih lanjut mengenai jenis tabungan ini, berikut ini adalah ulasan lebih dalam lagi mengenai tabungan Simpel BCA di bawah ini.

Baca Juga:  Tahapan Gold BCA

Tabungan SimPel BCA

Simpanan Pelajar atau SimPel adalah program tabungan yang dikeluarkan oleh OJK atau Otoritas Jasa Keuangan yang bertujuan untuk membantu orang tua dalam mengajarkan perencanaan keuangan kepada para anak-anaknya.

Tabungan ini dikeluarkan secara nasional oleh bank-bank Indonesia, termasuk Bank BCA, dengan persyaratan yang mudah serta sederhana, dan fitur yang menarik dalam rangka untuk mengedukasi serta inklusi keuangan untuk mendorong budaya menabung pada anak.

Berbagai macam produk simpanan khusus untuk pelajar, nasabah tabungan jenis ini bisa saja dimulai dari anak usia dini atau PAUD hingga SMA dan sekolah sederajat.

Diluncurkan pertama kali pada tanggal 14 Juni 2015 lalu, Presiden Indonesia, Joko Widodo, berharap supaya anak-anak di Indonesia bisa mulai mengenal perencanaan keuangan sejak usia dini dan tertarik untuk mengenal dunia perbankan sehingga akan muncul generasi yang melek keuangan yang akan menjadikan kebiasaan menabung bukan suatu yang menyulitkan, melainkan dapat berkembang menjadi sebuah gaya hidup.

Program yang dikeluarkan oleh OJK ini bisa dijalankan melalui bank umum serta bank syariah. Saat pertama kali diperkenalkan kepada masyarakat luas pada tahun 2015 lalu, Tabungan SimPel ini juga didukung oleh delapan bank umum dan enam bank syariah.

Walaupun didukung oleh dua model bank, tapi secara garis besar, ada perbedaan antara Tabungan SimPel yang dijalankan oleh bank umum konvensional dengan bank syariah.

Syarat Pembukaan Rekening

Untuk bisa membuka tabungan SimPel BCA, ada beberapa syarat yang harus disiapkan. Syarat syarat yang kalian siapkan digolongkan ke dalam jenis umur. Syarat syarat tersebut adalah dokumen calon nasabah dan dokumen pendukung milik orang tua/wali. Adapun syarat pembukaan rekening harus dipenuhi supaya permohonan pembukaan rekening bisa diterima dan diproses oleh pihak bank BCA. Adapun syarat syarat untuk membuka tabungan Simpel adalah sebagai berikut.

Di Bawah 12 Tahun

  • Akte Kelahiran Anak.
  • Kartu Keluarga (KK).
  • Kartu Identitas milik Orang Tua (KTP/SIM).
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) Orang Tua, apabila ada.
  • Formulir Data Nasabah Perorangan (apabila orang tua tidak punya tabungan di BCA).

12 – 17 Tahun

  • Kartu Pelajar atau Surat Keterangan dari Sekolah (wajib ada. Jika tidak ada kartu pelajar atau surat keterangan dari sekolah, maka pembukaan rekening perlu mengikuti ketentuan umur dibawah 12 tahun meskipun usia akan ≥ 12 tahun.
  • Kartu Identitas milik Orang Tua/Wali (KTP/SIM).
  • Surat Pernyataan dari Orang Tua.
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) Orang Tua, apabila ada.
  • Formulir Data Nasabah Perorangan (jika orang tua tidak memiliki tabungan BCA).

Proses Pembukaan Rekening

Setelah menyiapkan syarat-syarat di atas, selanjutnya kalian dapat langsung melakukan pembukaan tabungan simpel melalui kantor cabang BCA terdekat. Cara membuka tabungan di bank akan dibantu oleh CS BCA jadi kalian cukup mengikuti panduan CS. Kurang lebihnya, inilah cara membuka tabungan di bank BCA.

  • Datangi kantor cabang BCA terdekat.
  • Ambil nomor antrian, tunggu hingga giliran kalian dipanggil.
  • Setelah dipanggil, silahkan sampaikan maksud kalian bahwa ingin membuka tabungan Simpel.
  • Nantinya CS akan meminta kalian menyerahkan syarat yang sudah kalian bawa.
  • Berikan semua syarat yang diminta oleh CS BCA.
  • Selanjutnya, CS akan meminta kalian untuk mengisi formulir permohonan pembukaan rekening.
  • Isi semuanya sesuai panduan dari CS.
  • Apabila semuanya sudah terisi, kalian akan diberi fasilitas buku tabungan serta kartu ATM Simpel.
  • Silahkan buat 6 digit PIN sebagai keamanan ATM kalian. Selesai!
5/5 - (1 vote)