HP Realme Terbaru di tahun 2020 lengkap dengan harga dan juga spesifikasinya. Smartphone terbaik di kelas entry level yang harus kalian miliki.
Realme adalah vendor smartphone yang berasal dari kota Shenzhen, Tiongkok. Dari semua produk miliknya, brand ini sepertinya memangsa pasar kelas menengah ke bawah.
Kehadiran Realme sendiri sempat memberikan angin segar bagi para pengguna smartphone di Indonesia karena HP Realme terbaru datang dengan desain serta fitur yang sangat menarik.
Dari awal, Realme memang sudah memberikan kejutan dalam merilis smartphone yang memiliki desain stylish dengan kinerja cepat, namun tetap dengan harga yang cukup terjangkau.
Nah, untuk kalian yang berencana untuk membeli HP Realme, berikut sudah saya kumpulkan 10 HP Realme terbaru di tahun 2020, lengkap dengan spesifikasi beserta harganya.
1. Realme 5i (1,7 Juta)
- Layar: IPS LCD 6.52 inches, 720 x 1600 pixels, 20:9 ratio
- Chipset: Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 (11 nm)
- Memori Internal: 32GB 3GB RAM, 64GB 4GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB
- Kamera Belakang: 12 MP, f/1.8, (wide), 1/2.9″, 1.25µm, PDAF + 8 MP, f/2.3, 13mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm + 2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm (dedicated macro camera) + 2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm, depth sensor
- Kamera Depan: 8 MP, f/2.0
- OS & Baterai: Android 9.0 (Pie), 5000 mAh
Sebuah HP entry level dari Realme ini akan menjadi smartphone yang akan mencuri hati kalian. Dijual dengan harga tidak sampai 2 juta rupiah, HP dengan layar seluas 6,52 inci ini diotaki oleh CPU Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 (11 nm) yang sudah lumayan bertenaga. Untuk seri ini, Realme memiliki 2 varian – 32 GB/3 GB RAM dengan 64 GB/4 GB RAM.
Seperti smartphone masa kini, hp realme terbaru ini memberikan 4 buah kamera belakang yang sensornya adalah 12 MP, 8 MP, 2 MP, dan 2 MP. Di bagian depan ada sebuah kamera dengan sensor 8 MP. Meskipun sensornya tidak terlalu besar, namun kamera tersebut bisa menghasilkan foto yang cukup bagus.
2. Realme 5s (2,5 Juta)
- Layar: IPS LCD 6.5 inches, 720 x 1600 pixels, 20:9 ratio
- Chipset: Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 (11 nm)
- Memori Internal: 64GB 4GB RAM, 128GB 4GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB
- Kamera Belakang: 48 MP, f/1.8, (wide), 1/2.0″, 0.8µm, PDAF + 8 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm + 2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm (dedicated macro camera) + 2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm, depth sensor
- Kamera Depan: 13 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/3.1″, 1.12µm
- OS & Baterai: Android 9.0 (Pie), 5000 mAh
Walaupun terlihat sama, ternyata Realme 5s ini memiliki upgrade yang cukup signifikan dari pada versi regulernya. Bagian paling mencolok adalah pembawaan Quad camera 48 MP nya.
Bukan tanpa alasan Realme menyertakan upgrade pada sektor pemotretannya, mengingat saat ini generasi milenial sangat senang berfoto. Selain kamera belakang, varian Realme 5s pun mendapat peningkatan pada sektor memori internal dan RAM.
Sama seperti Realme 5, Realme 5s pun mempunyai desain serupa dengan konsep diamond cut. Hanya saja, HP Realme keluaran terbaru ini hadir dengan varian warna baru, yakni Cyrstal Purple dan Sparkling Blue.
3. Realme X2 Pro (7,2 Juta)
- Layar: IPS LCD 6.52 inches, 102.6 cm2
- Chipset: Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 (11 nm)
- RAM: 3 GB, 4 GB RAM
- Memori Internal: 32 GB, 64 GB ROM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB (dedicated slot)
- Kamera Belakang: 12 MP, f/1.8, (wide), 1/2.9″, 1.25µm, PDAF
8 MP, f/2.3, 13mm (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
2 MP, f/2.4, 1/5.0″, 1.75µm (dedicated macro camera)
2 MP, f/2.4, 1/5.0″, 1.75µm, depth sensor - Kamera Depan: 8 MP, f/2.0
- Baterai: Non-removable Li-Po 5000 mAh battery
Dating membawa layar Super AMOLED seluas 6,5 inci, Realme X2 Pro merupakan HP kelas menengah dengan spek yang tidak dapat dianggap sebelah mata. Lihat saja, hardware yang digunakan ponsel ini lumayan tangguh karena mengombinasikan chipset Qualcomm SM8150 Snapdragon 855+ (7 nm) dengan CPU Octa-core.
HP quad-camera ini memiliki 4 kamera belakang yang resolusinya adalah 64 MP, 13 MP, 8 MP, dan 2 MP. Handset yang sudah menyediakan fitur NFC ini juga memberikan sebuah kamera depan dengan sensor 16 MP. Untuk seri ini, Realme membuat 3 pilihan smartphone: 64 GB/6 GB RAM, 128 GB/8 GB RAM, dan 256 GB/12 GB RAM.
4. Realme 5 (1,8 Juta)
- Layar: IPS LCD 6.5 inches, 720 x 1600 pixels, 20:9 ratio
- Chipset: Qualcomm SDM665 Snapdragon 665 (11 nm)
- CPU: Octa-core (4×2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 260 Silver)
- GPU: Adreno 610
- Memori Internal: 32GB 3GB RAM, 64GB 4GB RAM, 128GB 4GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB
- Kamera Belakang: 12 MP, f/1.8, (wide), 1/2.9″, 1.25µm, PDAF + 8 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/4″, 1.12µm + 2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm (dedicated macro camera) + 2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm, depth sensor
- Kamera Depan: 13 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/3″, 1.12µm
- OS & Baterai: Android 9.0 (Pie), 5000 mAh
Walaupun menyasar kelas entry-level, Realme 5 sudah memiliki kamera utama yang memuat empat lensa. Konfigurasi kameranya sendiri adalah lensa utama 12 MP (f/1.8), lensa ultra-wide angle 119 derajat 8 MP (f/2.25), lensa makro 2 MP, dan lensa potret 2 MP.
Selain mumpuni dari sisi kemampuan fotograginya, hp Realme terbaru ini pun diperkuat dengan SoC yang kuat di kelasnya. Sang vendor memasangkan Snapdragon 665. SoC ini dibangun berdasarkan fabrikasi 11nm dengan empat inti Kryo 260 Gold dan empat inti Kryo 260 silver.
5. Realme XT (3,8 Juta)
- Layar: Super AMOLED 6.4 inches, 100.5 cm2
- Chipset: Qualcomm SDM712 Snapdragon 712 (10 nm)
- RAM: 4 GB, 6 GB, 8 GB RAM
- Memori Internal: 128 GB, 64 GB ROM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB (dedicated slot)
- Kamera Belakang: 64 MP, f/1.8, (wide), 1/1.7″, 0.8µm, PDAF
8 MP, f/2.3, 13mm (ultrawide), 1/4″, 1.12µm
2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm (dedicated macro camera)
2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm, depth sensor - Kamera Depan: 16 MP, f/2.0, 1/3.1″, 1.0µm
- Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh battery
Realme XT merupakan HP terbaru milik Realme yang memiliki empat lensa kamera utama, satu di antaranya adalah lensa 64 MP yang membuat ponsel ini menjadi HP pertama di dunia yang memiliki lensa dengan ukuran tersebut. Selain mempunyai kamera utama, HP dengan baterai 4000 mAh ini pun memiliki satu lensa kamera selfie 16 MP.
Hasil jepretan dari kamera ponsel ini sangat bagus untuk HP di kelasnya. Oh ya, selain disektor kamera, sektor dapur pacu dari Realme XT pun bisa bilang bagus. Realme memberikan chipset Snapdragon 712 dan RAM sebesar 4, 6 sampai 8 GB untuk menunjang kelancaran performanya. Tentu, HP ini bisa kalian andalkan untuk melakukan beragam aktivitas.
6. Realme 5 pro (2,7 Juta)
- Layar: IPS LCD 6.3 inches, 1080 x 2340 pixels, 19.5:9 ratio
- Chipset: Qualcomm SDM712 Snapdragon 712 (10 nm)
- Memori Internal: 64GB 4GB RAM, 64GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB
- Kamera Belakang: 48 MP, f/1.8, (wide), 1/2″, 0.8µm, PDAF + 8 MP, f/2.2, 13mm (ultrawide), 1/4″, 1.12µm + 2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm (dedicated macro camera) + 2 MP, f/2.4, 1/5″, 1.75µm, depth sensor
- Kamera Depan: 16 MP, f/2.0, 1/3.1″, 1.0µm
- OS & Baterai: Android 9.0 (Pie), 4035 mAh
Sama seperti varian regulernya, Realme 5 Pro pun memiliki empat kamera belakang. Tetapi istimewanya, Quad camera pertama pada ponsel ini memiliki resolusi 48 MP. Sensor yang digunakannya sendiri berjenis sensor flagship Sony IMX586.
Selain bisa menghasilkan jepretan yang jernih dan tajam disemua situasi, Realme 5 Pro pun memiliki dapur pacu terbaik di kelasnya. HP dengan teknologi VOOC Flash charge 3.0 ini mengandalkan chipset Snapdragon 712 yang mendapat peningkatan kinerja 10% serta grafis 35% daripada Snapdragon 710.
7. Realme X (4 Juta)
- Layar: AMOLED 6.53 inches, 105.2 cm2
- Chipset: Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 (10 nm)
- RAM: 4 GB, 6 GB, 8 GB RAM
- Memori Internal: 128 GB, 64 GB, 32 GB ROM
- Memori Eksternal: –
- Kamera Belakang: 48 MP, f/1.7, (wide), 26mm (wide), 1/2″, 0.8µm, PDAF
5 MP, f/2.4, depth sensor - Kamera Depan: Motorized pop-up 16 MP, f/2.0, 25mm (wide), 1/3″, 1.0µm
- Baterai: Non-removable Li-Po 3765 mAh battery
Salah satu HP milik Realme yang memiliki performa cepat adalah Realme X. HP ini dielngkapi dengan chipset Snapdragon 710 dan didukung dengan RAM 4/6/8 GB. Realme X tentu dapat diandalkan untuk menjalankan aplikasi seperti game PUBG Mobile dengan lancar.
Selain itu, kalian pun dapat menggunakan HP ini untuk berfoto. Realme X memiliki kamera 48 MP dan kamera 5 MP untuk depth sensor dan satu lensa kamera 16 MP berjenis motorized pop-up. Sisi kamera ponsel Realme yang memiliki baterai 3765 mAh ini bisa menghasilkan foto dengan kualitas yang cukup bagus.
8. Realme C2 (1,2 Juta)
- Layar: IPS LCD 6.1 Inches, 720 x 1560 pixels, 19.5:9 ratio
- Chipset: Mediatek MT6762 Helio P22 (12 nm)
- Memori Internal: 32 GB, 3 GB RAM or 16 GB, 2 GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB
- Kamera Belakang: 13 MP, f/2.2, 1.12µm, PDAF + 2 MP, f/2.4, 1.75µm, depth sensor
- Kamera Depan: 5 MP, f/2.0, 1/5″, 1.12µm
- OS & Baterai: Android 9.0 (Pie), 4000 mAh
Dengan harga jual yang agak lebih mahal dari Realme C1, sang vendor membuat Realme C2 ini dengan tampilan yang lebih fresh, seperti pembawaan desain dewdrop sampai cangkang belakang yang bertekstur diamon cut atau potongan berlian.
Selain memiliki perbedaan pada segi desain, pada bagian perangkat lunaknya juga terutama di bagian sistem operasi, Realme C2 ini sudah menggunakan OS Android 9.0 alias Android Pie.
9. Realme 3 Pro (2,9 Juta)
- Layar: IPS LCD 6.3 inches, 97.4 cm2
- Chipset: Qualcomm SDM710 Snapdragon 710 (10 nm)
- RAM: 4 GB, 6 GB RAM
- Memori Internal: 128 GB, 64 GB ROM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB (dedicated slot)
- Kamera Belakang: 16 MP, f/1.7, 1/2.6″, 1.22µm, Dual Pixel PDAF
5 MP, f/2.4, depth sensor - Kamera Depan: 25 MP, f/2.0, 1/2.8″, 0.8µm
- Baterai: Non-removable Li-Po 4045 mAh battery
Realme 3 Pro merupakan ponsel milik Realme terbaru yang hadir dengan desain cantik serta kekinian. HP yang memiliki layar beresolusi full HD+ 1080 x 2340 piksel yang tampilannya tetap jernih dan enak dipandang mata, walau masih menggunakan panel IPS LCD.
Sektor dapur pacu HP ini didukung dengan chipset Snapdragon 710, sehingga performanya tergolong kencang di kelasnya. HP ini dapat digunakan untuk membuka banyak aplikasi, sampai main game PUBG.
10. Realme 3 (1,7 Juta)
- Layar: IPS LCD 6.22 inches, 720 x 1520 pixels, 19:9 ratio
- Chipset: Mediatek MT6771 Helio P60 (12 nm)
- Memori Internal: 64 GB, 4 GB RAM or 32 GB, 3 GB RAM
- Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB
- Kamera Belakang: 13 MP, f/1.8, 1/3″, 1.12µm, PDAF + 2 MP, depth sensor
- Kamera Depan: 13 MP, f/2.0, 1/3″, 1.12µm
- OS & Baterai: Android 9.0 (Pie), 4230 mAh
Apabika seri terdahulunya menawarkan layar berponi, lain halnya dengan Realme 3 yang memiliki konsep layar tetesan air atau yang disebut dengan dewdrop screen.
Performa Realme 3 dapat dikatakan lebih cepat dibanding seri terdahulu. Karena sang vendor melengkapinya dengan chipset Helio P60 yang terkenal dengan performa tenaga serta efisiensi dayanya.
Rekomendasi Lainnya :
- Kalimat Efektif
- Cara Sadap Whatsapp Terbaru
- Energi Kinetik: Pengertian, Rumus dan Contoh Soal
- Besaran Pokok dan Turunan: Rumus dan Contoh Soal
- Kode Transfer Bank BRI
- Kode Transfer Bank Mandiri
- Pengertian Hidrologi
- Teks Anekdot
- Huruf Hijaiyah yang Bisa dan Tidak Bisa Disambung
- Download FM WhatsApp (FM WA) Mod Apk Update 2023
- Energi Listrik: Sumber, Rumus dan Contoh Soal
- Energi Potensial: Pengertian, Jenis-jenis dan Contoh Soal
- Cara Cek Saldo BRI
- Fisika Kuantum: Pengertian, Rumus dan Contoh Soal
- Cara Cek Saldo BNI