10 Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline Terbaik di Tahun 2020. Belajar bahasa inggris lebih mudah hanya dengan menggunakan smartphone.

Di era globalisasi seperti sekarang ini, menguasai bahasa asing adalah salah satu skill yang wajib untuk dimiliki setiap orang. Maka dari itu, pelajaran bahasa asing terutama bahasa inggris kini sudah menjadi bahan pembelajaran yang ada di setiap tingkat pendidikan.

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Salah satu elemen yang bisa digunakan dalam proses pembelajaran bahasa asing tersebut adalah kamus. Ya, dengan menggunakan kamus kalian dapat mengetahui berbagai macam arti dan makna dari kosakata asing yang tidak kalian ketahui dengan sangat mudah.

Jika pada zaman dahulu para pelajar biasanya menggunakan kamus berbentuk buku yang tebal dan sangat merepotkan, maka kali ini kita sudah bisa menggunakan kamus elektronik yang simpel serta praktis. Kamus elektronik tersebut pun kini sudah tersedia di sistem operasi Android dalam bentuk aplikasi.

Aplikasi tersebut nantinya akan membantu kalian dalam menerjemahkan bahasa asing ke Indonesia ataupun sebaliknya. Tidak hanya itu, bahkan ada juga yang telah dilengkapi dengan kata sifat, verb, irreguler verb, dan masih banyak lagi.

Nah, bagi kalian yang sedang mencari aplikasi kamus Bahasa Inggris offline terbaik serta terlengkap, berikut ini sudah saya buat daftarnya. Apa saja?

1. Kamus Inggris (Kamusku)

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Kamusku adalah sebuah aplikasi kamus offline untuk menerjemahkan bahasa Inggris ke Indonesia atau sebaliknya. Aplikasi ini mempunyai tampilan antarmuka yang sederhana, tetapi akan sangat membantu kebutuhan kalian akan fitur yang dimilikinya.

Selain menjadi aplikasi kamus Inggris offline, aplikasi dengan jumlah download mencapai lebih dari 10 juta kali ini juga akan memungkinkan kalian untuk bisa menggunakan translate online dengan mengandalkan Bing Translator untuk kata-kata yang tidak ditemukan.

2. Indonesian English Translator

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Tidak perlu lagi repot membawa buku kamus Bahasa Inggris yang tebal di dalam tas. Kalian hanya memrlukan satu buah aplikasi kamus Bahasa Inggris offline yang tersedia di PlayStore secara gratis. Aplikasi ini disebut dengan Indonesian English Translator.

Sesuai dengan namanya, Indonesian English Translator bisa menerjemahkan dari Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia maupun sebaliknya. Interface yang digunakan juga terbilang sangat mudah dan tidak rumit.

3. U-Dictionary

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Rekomendasi aplikasi kamus bahasa inggris offline selanjutnya adalah U-Dictionary. Aplikasi kamus ini menyediakan lebih dari 40 bahasa. Menariknya dari kamus ini, sang developer pun memberikan artikel bahasa inggris, game, dan kuis sehingga akan menambah wawasan kalian.

Untuk kalian yang tidak selalu mempunyai koneksi internet, nantinya kalian dapat megunduh paket terjemahan offline yang dimana kalian bisa mengunduh 58 bahasa. Dengan begitu, kalian dapat menerjemahkan saat sedang tidak memiliki paket data.

4. Google Translate

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Siapa yang tidak kenal dengan aplikasi Google Translate? Nama Google Translate memang sudah sangat akrab di telinga mereka yang senang menerjemahkan kalimat.

Sama seperti aplikasi-aplikasi sebelumnya, apabila ingin menikmati Google Translate secara offline, kalian hanya perlu mengunduh bahasa yang diinginkan terlebih dahulu.

Untuk bisa mengunduhnya, kalian cukup membuka aplikasi Google Translate, kemudian diteruskan dengan mengklik bahasa yang kalian inginkan, lalu sentuh ikon panah untuk memulai mendownload.

5. Kamus Bahasa Inggris (Offline)

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Aplikasi kamus bahasa inggris offline ini mempunyai desain yang sangat sederhana tetapi akan memanjakan mata dengan tema ICS dark holo nya. Salah satu kelebihannya adalah ketersediaan ribuan kosakata kata, baik kata-kata yang populer ataupun tidak populer.

Sesuai dengan namanya, kalian dapat mengandalkan aplikasi ini sebagai kamus offline Inggris-Indonesia dan sebaliknya. Selain itu, tersedia juga fitur terjemahan online yang mengandalkan Bing Translator.

6. English – Indonesian Dictionary

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

English – Indonesian Dictionary pun memberikan beberapa keunggulan dan kemudahan untuk kalian saat melakukan penerjemahan Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia dan sebaliknya. Aplikasi kamus Bahasa Inggris yang satu ini tidak jauh berbeda juga dengan aplikasi yang sebelumnya.

English – Indonesian Dictionary terdiri dari lebih dari 4000 kata yang terpasang di dalam aplikasinya. Selain itu, kalian pun dapat menggunakan aplikasi ini secara offline tanpa butuh jaringan internet. Kalian pun dapat menggunakan audio untuk menerjemahkan Bahasa Inggris .

7. Kamus Offline Lengkap

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Dikembangkan oleh developer asal Indonesia, aplikasi kamus ini bisa bilang cukup sempurna karena menjadi wadah aplikasi kamus yang di dalamnya ada lebih dari 100 ribu kata sehari-hari. Dilengkapi juga dengan Irregular verb yang akan menambah pengetahuan kalian.

Dengan fitur Smart Translate yang dimilikinya, aplikasi ini bisa menerjemahkan kalimat secara online atau offline. Tertarik menggunakannya? Aplikasi ini sudah digunakan oleh lebih dari 1 juta pengguna dan memiliki rating 4,5.

8. LINE Kamus Inggris

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Tidak hanya berhasil menjadi aplikasi chatting terbaik di dunia, LINE pun memiliki sebuah kamus Bahasa Inggris yang dapat diakses tanpa menggunakan jaringan internet. LINE Kamus Inggris ini adalah salah satu aplikasi paling favorit yang pernah ada.

Jika beberapa aplikasi lain hanya bisa menerjemahkan Bahasa Indonesia ke Bahasa Inggris atau sebaliknya dalam satu kata saja, aplikasi ini bisa menerjemahkan satu kalimat yang terdiri dari beberapa kata sekaligus.

Aplikasi ini memang sedikit mengingatkan kalian dengan Google Translate. Tetapi, perbedaan antara aplikasi ini dengan Google Translate adalah disini kalian dapat menggunakan Line Kamus Inggris tanpa jaringan internet.

9. Indonesian English Offline Dictionary

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Aplikasi ini mempunyai interface yang begitu fresh sehingga akan membuat para penggunanya betah dalam menggunakannya.

Selain memudahkan kalian untuk menerjemahkan bahasa, kalian pun dapat mengetahui definisi kata dari kata yang sedang kalian cari. Itulah salah satu kelebihan dari aplikasi ini. Walaupun belum mempunyai jumlah pengguna yang banyak, aplikasi ini harus kalian coba.

10. Kamus Penerjemah Semua Bahasa

Aplikasi Kamus Bahasa Inggris Offline

Aplikasi ini sama seperti aplikasi penerjemah lainnya yang menyediakan fitur-fitur kemudahan serta kelengkapan dalam menerjemahkan Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia begitupun sebaliknya.

Tak hanya itu saja, bahkan aplikasi Kamus Penerjemah Semua Bahasa ini bisa menerjemahkan tanpa harus mengetik yakni dengan mengucapkannya saja melalui audio. Cukup mudah juga lengkap bukan?

Rekomendasi lainnya :

Rate this post