4 cara cek nomor Axis terbaru November 2019. Sangat berguna untuk kalian yang sering lupa dengan nomor telepon. Hanya dengan beberapa langkah.
Ada banyak perusahaan telekomunikasi yang menyediakan layanan internet, selain panggilan atau SMS, dan kebutuhan komunikasi lainnya. AXIS merupakan perusahaan baru dalam bidang telekomunikasi seluler di Indonesia. Walaupun begitu, beberapa layanan telekomunikasi dan internetnya tidak kalah cepat dari provider yang lain.
AXIS merupakan perusahaan yang dahulu berdiri sendiri pada tahun 2008 silam (AXIS Telekom), namun telah diakuisisi oleh XL Axiata pada 26 Desember 2013 lalu. Walau berada dalam perjanjian jual beli bersyarat dengan pemilik AXIS sebelumnya yakni Saudi Telecom Company (STC) dan Teleglobal Investment BV (anak perusahaan STC), layanan AXIS memiliki sedikit perbedaan dengan XL.
Jika kalian menggunakan kartu atau nomor AXIS, namun bingungbingung bagaimana cara melakukan pengecekannya, kalian bisa mendapatkan informasinya di sini. Ada beberapa cara melakukan pengecekan yang bisa kalian lakukan. Berikut ini penjelasannya.
Dulu, kalian bisa melakukan pengecekan nomor AXIS melalui media SMS atau short messaging services. Biasanya apabila kalian ingin cek nomor AXIS via SMS, ada beberapa tahap yang perlu kalian lakukan. Para pengguna ponsel melakukan pengecekan guna mengetahui nomor telepon yang digunakan, jika lupa. Namun, AXIS sudah tidak menyediakan layanan cek nomor melalui SMS lagi.
1. Melalui Aplikasi Axis Net
Cara pertama untuk mengecek nomor AXIS adalah melalui aplikasi AXIS Net. Tentu saja ada beberapa tahap untuk melakukan pengecekan ini. Di bawah ini adalah syarat dan cara untuk cek nomor AXIS melalui Aplikasi AXIS Net.
Syarat pertama apabila kalian ingin melakukan pengecekan nomor AXIS menggunakan aplikasi AXIS Net adalah dengan mendownload aplikasi ini terlebih dulu, bagi ponsel Android dan ponsel berbasis iOS.
Jika syarat di atas sudah kalian lakukan, maka kalian bisa melakukan pengecekan nomor AXIS dengan aplikasi AXIS Net tersebut.
Caranya cukup mudah, yaitu:
- Daftarkan dulu akun pribadi kalian di aplikasi ini, ikuti petunjuknya dan tuliskan informasi atau keterangan yang dibutuhkan. Proses pendaftaran ini tidak akan lama. Kalian cukup menuliskan keterangan nomor AXIS serta kata sandi.
- Namun, karena baru aktif sebaiknya kata sandi kalian kosongkan dulu. Pilih keterangan lupa kata sandi. Lalu pilih menu “minta kata sandi”. Masukkan nomor telepon dan ketik alamat email kalian. Isi kode captchapada kolom yang tersedia. Jika sudah, registrasi nomor dengan cara pilih tombol SEND/KIRIM. Tunggu balasan berupa SMS dan coba masukkan kembali kata sandi yang baru kalian terima.
- Terakhir, segeralah masuk keke dalam halaman awal. Di sana kalian akan melihat informasi tentang nomor ponsel seperti akun, paket layanan, notifikasi, dan promosi AXIS. Pilih sesuai keterangan yang kalian butuhkan.
Kalian bisa mengecek menu akun (account) tentang informasi mengenai cek pulsa, isi pulsa, transfer pulsa, hingga perpanjangan masa aktif. Untuk menu paket, notifikasi, dan promosi bisa juga kalian pelajari sendiri dengan mudah dalam aplikasi ini.
2. Via Dial Up
Kemudian cara kedua untuk melakukan pengecekan pada kartu AXIS adalah melalui fitur dial. Cek nomor AXIS via Dial ini berarti kalian mengecek informasi tentang nomor AXIS dengan cara menekan sejumlah tombol pada ponsel. Ada beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk pengecekan tersebut, antara lain:
- Cara paling mudah yaitu kalian dapat mengetikan angka *2#. Setelah itu klik OK/YES yang ada di ponsel. Tunggu sebentar. Tampilan layar akan menunjukkan nomor AXIS yang sedang kalian gunakan saat ini.
- Cara kedua adalah dengan cara menekan *123*7# pada papan ketik lalu tekan OK/YES pada ponsel. Selanjutnya tekan nomor 5 (menu mengenai informasi nomor). Cara ini bisa juga digunakan untuk mengetahui informasi lain tentang nomor telepon AXIS yang sedang kalian gunakan sekarang.
- Cara terakhir mirip dengan cara yang sebelumnya, hanya berbeda pada angkanya. Pertama tekan *123*10# lalu tekan tombol OK/YES pada ponsel. Tunggu sampai layar akan menampilkan nomor AXIS yang aktif di ponsel kalian.
3. Bantuan Operator
Semua perusahaan telekomunikasi berlomba-lomba memberikan pelayanan terbaik untuk para konsumen atau para pengguna produk mereka. Dalam kasus ini adalah bantuan operator atau customer service, disediakan bagi mereka semua. Nah, apabila kalian merasa kesulitan dalam mengecek nomor AXIS dengan cara di atas, coba dengan cara ini ya.
Berikut ini adalah cara untuk cek nomor AXIS melalui Bantuan Operator :
- Para pengguna AXIS dapat menghubungi nomor 838 agar bisa terhubung ke call center atau customer service representativedari AXIS. Konsumen akan dikenakan biaya sebesar Rp800.00 per panggilan.
- Jika kalian ingin menghubungi bantuan operator menggunakan nomor selain AXIS, kalian bisa menghubungi nomor 0838-8000-838.
- Kalian juga dapat menghubungi customer service AXIS lewat media sosial yaitu Twitter dengan akun khusus AXIS. Cukup dengan mention atau sematkan pertanyaan kalian tentang produk AXIS ke akun @ask_AXIS
- Bagi para pengguna e-mail, kalian dapat menghubungi [email protected]
4. Via Website
Kalian juga dapat mengecek nomor Axis kalian melalui web. Kalian dapat mengunjungi MyAxis agar bisa mengetahui nomor telepon kalian.
Namun, syaratnya kalian harus mempunyai akun atau sudah pernah Log in menggunakan aplikasi MyAxis atau log in di website ini.
Lumayan kan, cara ini dapat menjadi alternatif untuk mengecek nomor Axis kalian.
Kalian juga dapat langsung mengecek daftar harga paket internet Axis terbaru di website resmi Axis ini. Jadinya tidak repot lagi datang ke counter.