Tumbuhan Gymnospermae: Definisi, Ciri-ciri & Contoh

Pengertian Tumbuhan Gymnospermae dilengkapi ciri-cirinya akan kami uraikan secara sederhana agar bisa dengan mudah Anda pahami. Untuk pembahasan lebih lanjut, silahkan simak penjelasannya di bawah ini.

tumbuhan gymnospermae

Dalam bahasa Yunani, Gymnospermae bisa diartikan menjadi 2 (dua) suku kata yaitu gymnos artinya telanjang dan spermae yang artinya biji. Dengan begitu, gymnospermae dapat diartikan juga sebagai tumbuhan yang menghasilkan biji.

Beberapa spesies gymnospermae mempunyai kemampuan menggugurkan daunnya pada saat musim gugur agar dapat mempertahankan diri dari kekeringan. Tumbuhan gymnospermae merupakan tumbuhan yang paling mendominasi dibanding tanaman siklus hidup tumbuhan angiospermae atau tumbuhan dengan biji tertutup.

Oleh karena itu tumbuhan gymnosspermae dan angiospermae termasuk tumbuhan tingkat tinggi yang dapat digolongkan ke dalam tumbuhan spermatophytae atau tumbuhan berbiji. Ada sekitar kurang lebih 1057 spesies gymnospermae tersebar di penjuru dunia.

Pengertian

Tumbuhan dibagi menjadi dua jenis, yaitu tumbuhan tak berpembuluh (non vaskuler) dan tumbuhan berpembuluh (vaskuler). Tumbuhan tak berpembuluh yaitu lumut, sedangkan tumbuhan berpembuluh terdiri atas tumbuhan tak berbiji, yaitu paku dan tumbuhan berbiji.

Tumbuhan berbiji sendiri dibagi dalam tumbuhan berbiji terbuka (gymnospermae) dan tumbuhan berbiji tertutup (angiospermae). Pada dasarnya tumbuhan biji itu dicirikan dengan adanya bunga sehingga sering disebut dengan tumbuhan berbunga (Anthopyta).

Biji dihasilkan oleh bunga setelah terjadi peristiwa penyerbukan dan pembuahan. Dengan kata lain, biji bisa dihasilkan merupakan alat pembiakan secara seksual (generatif). Selain itu, ada juga pembiakan secara aseksual (vegetatif).

Tumbuhan berbiji ini dikelompokkan menjadi dua divisi, yaitu tumbuhan berbiji terbuka (Gymnospermae) dan tumbuhan biji tertutup (Angiospermae). Pada tumbuhan biji tertutup dengan daging buah atau daun buah (karpelum) misalnya, pada cemara, pinus, dan damar.

Sementara itu, pada tumbuhan berbiji tertutup, biji di tutupi oleh daging buah atau daun buah. Misalnya, pada mangga, durian, dan jeruk. Dalam tumbuhan berbiji banyak sekali ordo ataupuun famili dari tiap divisi. Hal ini membuktikan bahwa tumbuhan berbiji merupakan tumbuhan yang bisa dikatakan tumbuhan yang mempunyai bagian yang sangatlah banyak.

Gymnospermae adalah tumbuhan yang mempunyai biji terbuka. Gymnospermae berasal dari bahasa Yunani, yaitu gymnos yang berarti telanjang dan sperma yang berarti biji, sehingga gymnospermae dapat diartikan sebagai tumbuhan berbiji terbuka.

Tumbuhan berbiji terbuka merupakan kelompok tumbuhan berbiji yang bijinya tidak terlindung dalam bakal buah (ovarium). Secara harfiah Gymnospermaae berarti gym = telanjang dan spermae = tumbuhan yang menghasilkan biji.

Ciri-ciri

Dari pengertian gymnospermae di atas, maka inilah ciri-ciri dari tumbuhan berbiji terbuka yaitu:

  • Mempunyai akar, batang, dan daun yang sejati
  • Daunnya lebih sempit dan juga kaku
  • Bakal biji tidak mendapatkan perlindungan dari daun buah
  • Megasprofil yang berupa sisik menjadi pendukung bakal biji yang terkumpul didalam bentuk strobilus
  • Tidak mempunyai bunga sejati dan mahkota bunga.
  • Bakal biji berada di luar sehingga tidak dapat dilindungi daun buah
  • Pada saat reproduksi terjadi pembuahan tunggal
  • Berakar tunggang
  • Tumbuhan hesterospora bisa menghasilkan dua jenis spora.

Struktur

Kebanyakan jenis tumbuhan gymnospermae adalah tumbuhan yang umumnya berupa pohon besar dan juga mempunyai batang yang berkayu.

Dari bagian berkayu inilah yang menjadikan berkas pembuluh angkut kolateral pada tumbuhan gymnospermae. Jika tumbuhan gymnospermae dipotong pada bagian batangnya secara melintang, maka akan terlihat pada susunan melingkar pada batang yang merupakan susunan dari berkas pembuluh angkut.

Selain itu, batang tumbuhan berbiji terbuka bisa mengelami penebalan atau pertumbuhan sekunder yang disebabkan kambium yang dimiliki oleh tumbuhan tersebut.

Nah, salah satu ciri dari tumbuhan berbiji terbuka yaitu mempunyai berkas pengangkut speerti xylem dan floem.

Akan tetapi xylem yang ada pada gymnospermae hanya mempunyai trakeidnya saja. Trakeid merupakan sel xylem yang memiliki fungsi untuk penunjang, sedangkan floem tidak terdapat sel pengiringnya.

Contoh

Apabila kalian ingin mengetahui beberapa contoh dari tumbuhan gymnospermae maka kalian bisa menemukannya pada industri kertas, obat, dan juga makanan.

Selain itu, tanaman hias juga masuk dalam kategori gymnospermae. Beberapa contoh tumbuhan gymnospermae yaitu:

  • Pohon pinus
  • Pohon cemara
  • Pohon taxus baccata atau cemara inggris
  • Pohon pinus merkusi
  • Abies balsamea
  • Ginkgo biloba
  • Pohon juniver
  • Melinjo
Rate this post